Selasa, 28 April 2020

CARA SELEKSI AYAM PETELUR


Dalam dunia peternakan petelur, biasa dilakukan seleksi ayam untuk memilih ayam – ayam yang tidak produktif. Ayam-ayam yang tidak produktif tersebut kemudian dilakukan pengafkiran agar terjadi efisiensi pakan. Karena jika ada ayam yang tidak produktif tetap dipelihara maka akan terjadi pemborosan. Pakan terus berkurang sementara telur tidak dihasilkan.


Adapun ciri-ciri ayam yang tidak produktif yaitu:

1. Ayam kecil

2. Ayam terlihat lemas, murung dan tidak semangat

3. Lebar tulang ospubis kurang dari 2 jari yakni jari telunjuk dan jari tengah.

4. Jengger ayan terlihat kusam, bintik-bintik dan dan pucat


Nah demikianlah tujuan dari seleksi ayam, pengafkiran dan ciri-ciri ayam yang tidak produktif. Semoga bisa menambah wawasan dan ilmu pengetahuan kita semua tentang dunia peternakan.